ASUS Mungkin akan Rilis ZenFone dengan Chipset Snapdragon 615

Ditulis oleh Jaka - Minggu, 03 Mei 2015, 09:49
Di sela-sela acara peluncuran ZenFone 2 di Indonesia, CEO ASUS, Jerry Shen, membocorkan rencana ASUS ke depan.

ASUS baru saja merilis ZenFone 2 secara resmi di Indonesia pada 21 April lalu. Smartphone dengan RAM 4 GB pertama di dunia ini baru akan hadir di toko-toko mulai 15 Mei mendatang.

Sama seperti ASUS ZenFone generasi awal, yakni ZenFone 4, 5, dan 6, ZenFone 2 menggunakan prosesor dari Intel. Tidak lagi dual-core, ASUS ZenFone 2 menggunakan prosesor quad-core Intel Atom Z3580 dengan kecepatan 2,3 GHz. Namun ada juga varian yang menggunakan Intel Atom Z3560 dengan kecepatan lebih rendah, 1,8 GHz.

Namun di sela-sela acara peluncuran ZenFone 2 di Indonesia, CEO ASUS, Jerry Shen, membocorkan rencana ASUS ke depan. Menurutnya, ASUS ke depannya akan memperluas kerjasama dengan produsen prosesor lainnya. Tak tertutup kemungkinan, ASUS ZenFone ada yang menggunakan prosesor Snapdragon 615 dari Qualcomm.

Tidak hanya itu, Ia menegaskan bahwa ASUS ZenFone akan hadir setiap tahun, atau bahkan bisa lebih cepat, yakni setiap enam bulan. Hal ini adalah langkah yang sama yang juga dilakukan oleh Apple dalam merilis iPhone.

Artikel menarik lainnya:

undefined
Kembali Keatas